Skip to main content

Settingan Burung Murai Batu Agar Lomba Juara

Murai batu serang mempunyai kelas bergengsi dengan gerakan tarung saat lomba membuat mata yang melihatnya jadi kagum.

Settingan Burung Murai Batu Agar Lomba Juara

Dengan gaya kicau yang keras serta mengeluarkan irama lagu beraneka ragam ini sangat sulit jika perawatan serta kualitas burung masih bakalan.

cara setting burung murai batu


Sebelum mencari settingan burung , perlu bakalan burung yang berkualitas serta mental burung yang bagus, hal-hal yang sangat diperlukan dalam memilih bakalan :

. Pilih burung yang mempunyai mata besar, kenapa harus besar matanya ? Tujuanya bahwa burung murai juga punya ciri khusus kriteria burung juara, dengan mata besar terbelalak pertanda burung mempunyai mental tempur yang bagus sehingga dasar ini sebagai patokan.

. Kepala murai batu cepak tepes atau tipis, dengan kepala tersebut burung mempunyai suara yang keras serta lantang sehingga suara lebih dominan/tajam saat lomba tentunya juga harus mempunya irama lagu yang bagus supaya tidak monoton.

. Kaki harus besar serta kokoh, dengan kaki kokoh kebanyakan burung nagen saat tampilbdi gantangan.

. Sayap mengepit, untuk sayap usahakan sayapnya rapat kelihatan burung lincah dan sehat.

. Paruh besar panjang dan tebal, dengan melihat paruh besar sudah bisa di pastikan burung murai mempunyai kicauan lantang keras dalam mengeluarkan suara isiannya.

. Ekor burung pilih rapat saat berkicau pertanda burung gesit serta sehat.

. Bulu burung murai usahakan cerah, pertanda burung sehat dan tidak gampang stress.

Tips setting murai batu supaya juara

Untuk bisa menemukan settingan burung yang tepat harus mengetahui karakter burung murai batu ,seperti setelan panas atau dingin saat ketemu lawan, untuk settingan dingin perlu ef sedikit waktu lomba dan setelan panas sebaliknya juga.

Langkah mencari settingan burung murai batu 
(Dengan catatan burung udah bunyi)
TAHAP (1)
1. Mandi , yang perlu dilakukan mandikan burung setiap pagi aja(bisa pakai kuramba / semprot sepray halus tergantung kebiasaan burung) , sehari sekali jika kurang birahi usahan mandi 3 hari sekali supaya birahi tidak hilang

2. Setting ef, untuk pemberian ef 10 pagi 10 sore tambahkan kroto 1 sendok teh pagi dan sore, lakukan hal tersebut selama 2 minggu.

3. Penjemuran, untuk menjemur usahakan sudah mandi dan kasih ef +kroto seperti no 2, lakukan penjemuran mulai jam 8.00-09.30 selama 2 hari (secara bertahap supaya burung tidak drop), hari ketiga pemberian ef masih sama tetapi durasi menjemurnya ditambah mulai jam 08.00-11.00 selama 2 hari, hari berikutnya mulai jam 08.00-12.00 selama 10 hari jadi total penjemuran 14 hari, dengan catatan burung keadaan sehat serta makan pelat dan minum tetap diberi saat penjemuran.

4. Kerodong burung, setelah selesai melakukan penjemuran seperti di atas tadi burung dianginkan dulu sampai sore jam 16.00 dan diberi ef (jangkrik) 10 + kroto 1 sendok teh dan setelah makan burung bisa di kerodang masukkan ke dalam rumah sambil didengarkan masteran burung sampai pagi.

5. Umbaran ini dilakukan seminggu cukup 2 x aja setelah selesai di jemur dianginkan sebentar 15 menit dan masukkan dalam kandang umbaran diberi makan pelet dan minum kemudian jam 16.00 dimasukkan sangkar dan diberi ef seperti di atas dan kerodong masukkan rumah.

TAHAP 2
untuk tahap kedua setelah tahap 1 selesai perlu dingat dengan setelan pertama tadi gimana keadaan burung ? Sudah ngacor atau mau tampil mengeluarkan isian apa tidak saat burung ditaruh waktu diangin-anginkan tadi jika sudah tidak masalah.

Sekarang kita tetap harus melakukan treatmen ke 2 ini dengan cara :

Lakukan hal yang sam seperti setelan di atas tadi cuma yang membedakan efnya, di tahap ini tidak memakai jangkrik, tetapi hanya kroto 3 sendok teh pagi dan sore 3 sendok juga, untuk pur/pelet minum waktu di jemur tetap dikasih lakukan hal ini selama 1 minggu aja,mandi,jemur,kerodong,masteran sama seperti nomer 1.

TAHAP 3
Ditahap ini burung tanpa kasih jangkrik atau kroto. Hanya diberi ulat hongkong 10 ekor pagi dan 10 ekor sore, untuk mandi,jemur, umbar,kerodong,sama seperti di atas no 1 tadi yang membedakan jemur hanya 1 minggu aja.

Setelah semuanya selesai tinggal setting burung,

a. Settingan dengan 5 jangkrik pagi dan 5 jangkrik sore tambah kroto 1 sendok pagi sore lakukan selama 1 seminggu dan coba ketemukan dengan lawan burung murai batu lainnya.

b. Pemberian jangkrik 3 pagi sore selama seminggu dan ketemukan dengan lawan, setengah jam sebelum tarung tambahkan 7 buah ulat hongkong.

Untuk melakukan setelan ini perlu diperhatikan mana yang cocok setelah melakukan treatmen di atas tadi kemungkinan banyak mudah mencari setelan pas saat lomba tinggal kita mencari dan menambah atau mengurangi jankrik kroto atau ulat hongkong aja.
.
.

Comments

Popular posts from this blog

Manfaat Pengembunan Untuk Cucak Ijo Kurang Ngentrok

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN KANDANG OPEN DAN CLOSE AYAM BROILER

Memilih 6 Masteran Cucak Ijo Lomba Yang Tepat

Pisang Kepok Putih Makanan Tepat Untuk Cucak Ijo

CARA MEMILIH TANGKRINGAN CUCAK IJO YANG TEPAT

DMCA.com Protection Status