Skip to main content

Tips Burung Murai Batu Di Area Lomba/Lapangan

Saat dilapangan burung murai juga perlu perawatan sebelum naik gantangan, tidak lantas sesampai lapangan didiamkan saja , ini yang membuat murai kurang ngotot saat digantangan.

Sebelum berangkat lomba usahakan murai dimandikan dulu dan diberi ef (extra fooding) sesuai setelan harian.

Tips Burung Murai Batu Di Area Lomba/Lapangan

Cara murai ngotot saat dilapangan


Setelah semua perawatan dirumah selesai selanjutkan menuju ke lomba kerodong saat membawa burung usahakan kerodong rapat dan kalau mengunakan mobil buka kerodong dikit saat didalam supaya burung tidak kelabakan dan ada oksigen masuk.

Sesampai dilapangan yang perlu dilakukan:

1. Jauhkan burung dari tempat gantangan sekitar 100 meter atau lebih supaya burung tidak agresif dan berkicau terus menerus agar nantinya tidak ngembos saat ketemu lawan.

2. Buka kerodong biarkan burung adaptasi dengan lingkungan lomba dan jangan sampai didekatkan dengan burung murai lainya yang berakibat burung ngotot, tunggu burung berkicau bentar kemudian kerodong kembali.

3. Pemberian ef sebelum lomba sangat dianjurkan supaya tenaga burung bisa bertambah, beri ef 5-6 ekor jangkrik taruh didalam cepuk.

4. Saat sesi lomba tiba keluarkan semua makan dan minum juga cek makanan sisa yang jatuh supaya waktu digantangan tidak turun ke dasar.

5. Waktu gantangkan burung usahakan jangan awal, biasakan diakhir saat yang lainnya sudah digantang, supaya burung tidak gembos saat durasi lomba lama.

Sesi kedua lomba burung murai batu

a. Posisikan kembali agak jauh dari lapangan.

b. Mandikan burung dengan spray halus supaya kondisi tenaga burung pulih jangan sampai basah

c. Tambahkan ef 5 jangkrik sambil diangin-anginkan setelah kering kerodong kembali dan tunggu sampai siap naik gantangan.

Itulah rawatan saat dilapangan, jangan lupa selalu inovasi supaya burung tampil ngotot saat dilapangan dengan melatih laberan atau lakpres supaya mental burung tetap stabil.

Usahakan burung jangan sampai melihat lawan sebelum naik gantangan dan selalu diberi vitamin sebelum berangkat lomba.
.
.

Comments

Popular posts from this blog

Manfaat Pengembunan Untuk Cucak Ijo Kurang Ngentrok

Memilih 6 Masteran Cucak Ijo Lomba Yang Tepat

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN KANDANG OPEN DAN CLOSE AYAM BROILER

Manfaat Ulat Kandang Untuk Burung Cucak Ijo

Pisang Kepok Putih Makanan Tepat Untuk Cucak Ijo

DMCA.com Protection Status